Serba Serbi Persalinan Caesar Yang Harus Moms Ketahui

Bagi moms proses persalinan menjadi suatu moment yang sangat bersejarah dalam hidup, moment yang di nanti-nantikan selama 9 bulan untuk betemu sang buah hati menjadi suatu kebahagiaan tersendiri. 


Hampir sebagian besar moms memilih untuk melakukan persalinan secara normal, tetapi mungkin untuk beberapa moms tidak memungkinkan untuk melakukan persalinan normal. Sehingga, dilakukanlah operasi caesar sebagai jalan keluar yang bisa menyelamatkan sang buah hati dan moms.

Asal Mula Operasi Caesar

bayi

Operasi caesar (C-section) dimulai pada tahun 1600-an sebagai metode pengiriman alternatif untuk persalinan pervaginam selama keadaan darurat persalinan. Selama berabad-abad, ada banyak kemajuan untuk membuat persalinan melalui operasi caesar menjadi cara yang aman, efektif, dan terkadang satu-satunya cara untuk melahirkan bayi.

BACA JUGA: 7 VITAMIN PENTING YANG DIBUTUHKAN OLEH MOMS PADA MASA KEHAMILAN

Obgyns berkomitmen untuk keselamatan para pasiennya. Ini terkadang berarti melakukan operasi caesar adalah pilihan terbaik. Disini mamaway akan membahas beberapa mitos dan beberapa hal  tentang operasi caesar. Sekitar 25% pasien akan menjalani operasi caesar. Operasi caesar terjadi karena berbagai alasan, yang hampir selalu mencakup salah satu dari berikut ini.

  • Janin tidak mendapatkan asupan oksigen dan nutrisi yang cukup, sehingga harus dilahirkan secepatnya.
  • Moms mengidap infeksi, seperti infeksi herpes genital atau HIV.
  • Proses persalinan tidak berjalan dengan baik atau ibu mengalami perdarahan vagina yang berlebihan.
  • Moms mengalami kehamilan dengan tekanan darah tinggi (preeklamsia).
  • Moms memiliki posisi plasenta yang terlalu turun (plasenta previa).
  • Posisi janin dalam rahim tidak normal dan dokter tidak bisa membetulkan posisinya.
  • Terhalangnya jalan lahir, misalnya karena panggul sempit.
  • Tali pusar keluar melalui serviks lebih dulu daripada janin atau tali pusar tertekan oleh rahim ketika kontraksi.
  • Menjalani operasi caesar pada persalinan sebelumnya.
  • Moms mengandung lebih dari satu janin dalam waktu yang bersamaan (bayi kembar).

Beberapa Kondisi Setelah Kondisi Caesar

operasi caesar

Setelah melakukan operasi caesar moms akan mengalami beberapa kondisi seperti adanya darah yang keluar dari bagian kewanitaan moms yang hampir serupa dengan datang bulang, disebut dengan lokia. Tetapi moms harus memperhatikan jika kondisi lokia ini terus menerus keluar dengan deras selama 4 hari setelah operasi, memiliki bau, dan mengalami demam. Jika sudah terjadi hal tersebut, moms harus berkonsultasi kepada dokter yang bersangkutan.

BACA JUGA: CARA PERAWATAN LUKA JAHITAN CAESAR PADA IBU, SIMAK PENJELASANNYA!

Selain itu, ada beberapa kondisi yang harus diperhatikan pasca caesar. Seperti berikut ini:

  • Pembengkakan atau nyeri pada kaki bagian bawah.
  • Rasa nyeri parah.
  • Nyeri saat buang air kecil.
  • Kebocoran urine.
  • Munculnya nanah atau cairan berbau dari luka sayatan.
  • Luka sayatan menjadi kemerahan, nyeri, dan membengkak.
  • Batuk atau napas menjadi pendek.
  • Perdarahan vagina yang banyak. moms perlu waspada apabila moms sampai harus mengganti pembalut lebih dari dua kali dalam 1 jam selama setidaknya dua jam berturut-turut.

Komplikasi Pasca Caesar

pasca caesar

Pasca persalinan caesar moms dianjurkan untuk memperhatikan luka jahitan dan membersihkannya secara berkala. Jika tidak, hal tersebut akan memicu terjadinya komplikasi pada luka pasca caesar, diantaranya:

1. Perdarahan yang semakin parah. 

Pasien caesar biasanya akan mengalami perdarahan yang lebih parah saat menjalani operasi caesar bila dibandingkan dengan proses persalinan normal.

2. Cedera akibat pembedahan.

Hal ini dapat terjadi pada organ-organ di sekitar rahim.

3. Pembekuan darah. 

Pasien caesar dapat mengalami pembekuan darah di dalam pembuluh darah, khususnya pada bagian kaki atau organ panggul.

4. Meningkatnya risiko komplikasi pada proses kehamilan selanjutnya. 

Meskipun jarang, namun operasi caesar dapat meningkatkan risiko masalah untuk kehamilan berikutnya, seperti jahitan pada rahim terbuka, plasenta menempel pada bagian rahim, dan kematian janin dalam rahim.

5. Infeksi luka. 

Hal ini akan lebih berisiko pada proses persalinan dengan operasi caesar daripada normal.

6. Efek samping obat anestesi.

Meskipun jarang terjadi, pasien caesar dapat merasakan efek negatif dari anestesi seperti sakit kepala parah.

7. Infeksi dan peradangan pada lapisan membran uterus. 

Hal ini dapat menyebabkan demam, keluarnya cairan vagina yang berbau, dan nyeri saat buang air kecil.

(source: medium.com, alodokter.com)

Jangka Waktu Pemulihan

pemulihan caesar

Pemulihan setelah operasi caesar adalah sekitar 4-6 minggu. Moms akan dapat bergerak dan didorong untuk berjalan mulai hari pertama. Moms juga akan dapat buang air kecil, makan, dan menggendong serta merawat bayi moms segera setelah melahirkan.

Nyeri akan sering membaik secara signifikan setelah 3-5 hari pertama. Moms akan dapat melanjutkan aktivitas normal yang tidak berat. Biasanya, moms perlu menemui dokter moms pada 1-2 minggu setelah dan 6 minggu setelah operasi caesar moms untuk memastikan sayatan moms sembuh dengan baik.

BACA JUGA: 7 BAHAN MAKANAN BERIKUT INI DAPAT MEMPERLANCAR ASI 

MAMAWAY KORSET NANO BAMBOO PASCA MELAHIRKAN dapat membantu moms menjaga dan mencegah terjadinya komplikasi pada luka bekas jahitan caesar. Dengan design yang menutupi daerah luka jahitan, mampu meminimaliskan rasa sakit dan melindungi luka jahitan.

MAMAWAY KORSET NANO BAMBOO PASCA MELAHIRKAN juga dapat memperbaiki postur tubuh pasca melahirkan dan mengurangi rasa sakit pinggang yang kerap kali dialami setelah terjadinya perubahan bentuk badan serta beban yang dirasakan.

MAMAWAY KORSET NANO BAMBOO PASCA MELAHIRKAN juga dilengkapi dengan teknologi infrared yang dimana dapat memperlancar peredaran darah, mempercepat pengeluaran darah nifas, dan mampu membakar lemak yang terjebak pada bagian perut.

Adanya infrared tersebut juga menjadikan MAMAWAY KORSET NANO BAMBOO PASCA MELAHIRKAN anti bakteri. Serta MAMAWAY KORSET NANO BAMBOO PASCA MELAHIRKAN menjadi satu satunya korset pasca melahirkan yang bersertifikasi internasional TGA Australia, sehingga sudah terjamin aman untuk digunakan bagi moms yang baru saja mengalami persalinan caesar.


Persalinan caesar ataupun normal, sebaiknya moms pastikan kondisi kesehatan dan fisik. Serta tidak lupa untuk berkonsultasi dengan dokter kandungan, agar sang buah hati dan moms dapat melakukan persalinan dengan selamat dan sehat.

Leave a comment

Must-Have for Moms!